Takut Peralatan Operasi, Denada Nangis Sebelum Oplas

Foto: Gugi/cekkabaronline.com

Cekkabaronline.com, Jakarta – Keputusan Denada Tambunan melakukan operasi plastik (oplas) pada bagian dagunya di Korea Selatan sempat terjadi drama. Tak banyak yang tahu kalau ibu satu anak ini takut dengan peralatan operasi termasuk jarum.

“Ya memang aku dianggap berani dan grasak-grusuk. Tapi aku takut sama jarum suntik, prosedur dokter tetap dijalankan,” ujar pemilik nama lengkap Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan ini saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (25/6/2023).

Bacaan Lainnya
Foto: Gugi/cekkabaronline.com

Sebelum melakukan operasi plastik, Denada mengaku sempat menangis. Tapi, karena apa yang dilakukannya tersebut demi mencari nafkah, dengan tekad yang bulat dan berdoa malam sebelum operasi pun dilakukannya.

“Malam sebelum operasi plastik aku menangis, tapi aku zikir, aku mantap melakukan ini demi wujud ikhtiar dan mencari berkah,” kata Denada.

Seminggu setelah operasi, Denada merasakan perubahan yang signifikan. Kulitnya menjadi lebih kencang dan lebih segar.

Foto: Gugi/cekkabaronline.com

“Perubahannya, ya ada yang beda lah di wajahku, tapi aku berusaha mengencangkan kulit aku. Memang mau melihat lebih kencang dan segar kulitnya,” ucapnya.

Diakui Denada, sebelum oplas, dirinya merasa ada yang kurang. Karena faktor umur yang sudah tidak muda lagi yang membuat kulit dibeberapa bagian tubuhnya tidak kencang lagi.

“Jadi pertimbangannya ya usia aku gak muda lagi, ya namanya manusia bertambahnya umur ya proses menua akan terjadi, tidak sekencang dulu karena sudah turun, memang sudah terlihat itu semua,” kata Denda.

“Kalo perawatan jalan terus, ya dengan segala pemikiran dan niat aku putuskan untuk operasi plastik,” pungkas Denada.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *