Verrell Bramasta Kembali Dijodohkan, Kali Ini dengan Seorang Calon Dokter dan Pengusaha Muda?

Foto: Istimewa

Cekkabaronline.com, Jakarta – Verrell Bramasta, aktor tampan yang memiliki kehidupan mapan, kerap menjadi sorotan publik, terutama soal kisah asmaranya. Setelah putus dari Natasha Wilona, putra sulung Venna Melinda ini lebih memilih untuk fokus pada kariernya dan menikmati masa lajang. Namun, namanya tak pernah lepas dari gosip asmara.

Sebelumnya, Verrell sempat dikaitkan dengan Fujianti Utami Putri atau lebih dikenal sebagai Fuji An. Kedekatan mereka mencuat setelah video kebersamaan di gedung DPR RI menjadi viral. Banyak netizen yang menilai mereka serasi, sehingga spekulasi pun bermunculan.

Bacaan Lainnya

Kini, nama lain kembali dikaitkan dengan Verrell. Sosok wanita tersebut adalah Alorissa, seorang calon dokter sekaligus pengusaha muda. Kabar kedekatan mereka pertama kali mencuat melalui akun TikTok @Arrabelstore, yang menyebut bahwa Alorissa adalah wanita pilihan Venna Melinda untuk dijodohkan dengan Verrell.

“Sosok wanita cantik ini ternyata yang mau dijodohkan Mama Venna untuk Verrel,” tulis akun tersebut.

Foto: Istimewa

Tak hanya itu, sebuah unggahan lain menampilkan momen kebersamaan Verrell dengan Alorissa, di mana keduanya terlihat duduk bersama. Caption dalam unggahan tersebut berbunyi, “Cocok banget.”

Untuk urusan asmara, Verrell memang tidak mau ambil pusing dalam beberapa kesempatan ia sempat memberikan pernyataan bahwa dirinya terbuka jika ada niat baik dalam hubungan.

“Kalau saya prinsipnya, kalau baik dimainin, ini kan positif,” ujar pria berusia 28 tahun itu beberapa waktu lalu.

Lantas, benarkah Alorissa adalah tambatan hati terakhir Verrell Bramasta? Atau ini hanya sekadar perjodohan yang belum tentu berlanjut? Kita tunggu update selanjutnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *